Kominfo Bantul Gandeng Angkasa Pura dalam Publikasi dan Promosi

Dalam rangka optimalisasi layanan informasi dan komunikasi publik, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bantul mengadakan kerjasama dengan PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandar Udara Internasional Yogyakarta. Penandatanganan perjanjian kerjasama dilaksanakan pada Selasa (27/9) di Area Tugu Malioboro, Bandara Internasional Yogyakarta. 

 

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bantul diwakili oleh Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Arif Darmawan, S.STP, meyebutkan bahwa kerjasama yang dibangun terkait dengan fasilitasi publikasi potensi Kabupaten Bantul di Bandara Internasional Yogyakarta. Adapun kerjasama ini sudah berjalan sejak tahun lalu (2021) dan sifatnya tahun ini adalah perpanjangan dari kerjasama yang telah dibuat sebelumnya. 

 

Pihaknya berharap dengan adanya kerjasama ini promosi potensi Kabupaten Bantul di segala sektornya dapat berjalan dengan lebih baik. “Bandara Internasional Yogyakarta ini menjadi lokasi strategis untuk membawa Bantul lebih dekat dengan masyarakat lebih luas, sehingga diharapkan mereka akan kenal dan tertarik untuk datang ke Bantul dari potensi yang dimiliki yang muaranya diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bantul sendiri,” ungkap Arif.